Cara Sampai Ke Nusa Penida , Klungkung, Bali

Selamat Sore Indonesia, Selamat Sore Bali ...
Selamat Sore pecinta Traveling, Pecinta penjelajah Nusantara yang Eksotis dan Natural Land.

Sebelum sosbudpolhuk ngasi Panduan Lengkap untuk menjelajah Nusa Penida. 
Ada Pertanyaan Buat kalian yang harus dijawab. 
Sebelumnya pernah mendengar tempat Pulau Nusa Penida apa belum ? 

Banyak kalangan masyarakat umum sering menyebut Nusa Penida dengan istilah  seperti The Golden Egg of Bali, ada juga yang menyebutnya  The Hiden Paradise Side of Bali . 
Mungkin istilah-istilah itu menyiratkan betapa indahnya Pulau Nusa Penida. Hingga dikatakan sebagai telor emasnya Bali, dan Sisi Surga Tersembunyi di Bali. Sebutan ini Keluar begitu saja dari para wisatawan yang berkunjung ke Nusa Penida. 

Nah penasaran kan ? Aku juga :-)

Cara menuju Nusa Penida --->

Perlu diketahui bahwa Nusa Penida ini terletak di Sebelah tenggara Pulau Bali. Secara Administratif Nusa Penida merupakan bagian dari Wilayah Kabupaten Klungkung, Provinsi Bali. 
Jadi Nusa Penida ini juga miliknya Pulau Dewata itu. Selain Pulau Nusa Penida, Bali memiliki Dua Pulau Lainnya yaitu Nusa Lembongan dan Nusa Ceningan. 

Yang Jelas untuk menuju Pulau Nusa Penida , tidak bisa dilalui dengan Jalur darat. Namanya aja pulau kan terpisah oleh lautan dengan daratan Pulau Bali. 

HANYA JALUR LAUT 
Untuk Jalur Laut ada Beberapa Daftar Apternatif Perjalanan yang akan membawa anda ke Pulau Eksotis itu ;
1. Melalui Pelabuhan Padang Bai menuju Pulau Nusa Penida dengan menggunakan Kapal Roro Jaya Abadi. Biaya untuk Orang saja 20 Ribu. Untuk kendaraan Bermotor Roda Dua 25 Ribu. Selain motor anda juga bisa membawa mobil. 
Ingat datang lebih awal, karena sering kali tiket Ke Nusa Penida kehabisan. Biasanya Kapal Roro Jaya Abadi ini berangkat jam 15.00 alias jam 3 Sore. Jadi lebih baik datang pagi-pagi traveller, kalau tidak bisa-bisa harus lewat Calo Tiket . 

2. Melalui Pelabuhan Sanur menuju Nusa Penida. 

Setahu saya kebanyakan Wisatawan lebih memilih lewat Jalur Sanur ini , pertama lebih dekat, lebih cepat , dan lebih seru serta tidak bosan menunggu. 
Karena melalui Pantai Sanur ini Anda akan menggunakan FAST BOAT. Dengan Harga Tiket 75Ribu Rupiah. Perjalanan cuma 15-20 Menit aja anda sudah sampai di Pulau yang sangat Indah. Yakin pokoknya tidak menyesal jika datang Ke Nusa Penida. 

3. Melalui Pelabuhan Kusamba (Klungkung) dengan Kapal Tradisional (jukung) yang bisanya hanya memuat barang sembako dan lainnya yang akan di Bawa Ke Nusa Penida. Lama perjalanan dengan Jukung ini hampir 1 Jam. Dengan Harga Tiket 25 Ribu Rupiah. 

Jangan kawatir, ketiga jalur itu menawarkan anda hamparan laut biru selama perjalanan menuju Pulau Nusa Penida.

Selamat menikmati Pulau Nusa Penida :-)

Keindahan Apa yang anda temukan di Nusa Penida? Klik DiSINi

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Cara Sampai Ke Nusa Penida , Klungkung, Bali "

Post a Comment

|Dukung kami dengan memberikan komentar yang membangun|